Rabu, 10 Maret 2010

SPEAC Profile

Selayang Pandang

UKM SPEAC dibentuk pada tahun 1998 oleh mahasiswa STAIN Pekalongan pecinta bahasa Arab dan Inggris (Arabic and English Lovers). UKM ini digerakkan guna mambantu mahasiswa dalam mempelajari dan mengembangkan kemampuan kebahasaan asing khususnya bahasa Arab dan Inggris.
UKM SPEAC didirikan sebagai upaya membantu pengembangan potensi Arab dan Inggris di bawah pimpinan BEM STAIN Pekalongan dengan bekerja sama dengan Unit Pelayanan Bahasa (UPB) milik STAIN Pekalongan. STAIN pekalongan yang di dalamnya diajarkan mata kuliah Bahasa Arab dan Inggris dalam kurun waktu empat semester (dua tahun) belum menjanjikan mahasiswanya mampu mempelajari seluruh materi bahasa Arab dan Inggris. Di sinilah UKM SPEAC menjadi tempat alternatif utama dalam proses kegiatan belajar mengajar bahasa Arab dan Inggris.


Proses kegiatan belajar mengajar menjadi program utama UKM SPEAC sehingga mahasisa dapat mengulang, menambah, dan meneruskan materi bahasa yang telah diajarkan di STAIN Pekalongan. Mahasiswa menjadi subyek pembelajaran agar kegiatan belajar mengajar bahasa mahasiswa tidak monoton dan selalu menyenangkan. Selain dalam silabus materi diajukan oleh mahasiswa dan pemateri hanya sebagai fasilitator. Segala kebutuhan mahasiswa dalam bidang bahasa diperkenankan diajukan kepada UKM SPEAC untuk kemudian dibahas bersama-sama.

Visi dan Misi

1.Visi

Mengembangkan potensi mahasiswa dalam bidang penguasaan bahasa Arab dan Inggris sebagai upaya membantu mewujudkan mahasiswa yang mampu menghadapi era globalisasi.

2.Misi

Partisipasi aktif dalam kegiatan kampus
Menyelenggarakan kegiatan belajar bersama
Menambah wawasan dan pengetahuan bahasa
Membantu mahasiswa menuangkan kreativitas bahasa

3.Tujuan

Bersama meningkatkan kualitas berbahasa Arab dan Inggris sehingga dapat menambah wawasan dari berbagai literatur khususnya literatur asing.


Program Kegiatan

Kegiatan Belajar Mengajar
Penerimaan Anggota Baru (PAB) dan Ta’aruf
Arabic and English Community
Sharing Day with Ex. American Universities
Pelatihan TOEFL dan TOAFL
Smart Journey and Language Practice


Tenaga Pengajar

Tenaga pengajar yang diambilkan dari Dosen STAIN Pekalongan yang kompeten dalam bahasa Arab dan Inggris, dan dari pengurus SPEAC lulusan pondok bahasa seperti Gontor, Baitussalam, Pare dan tempat pendidikan bahasa lainnya.


Prestasi

Meskipun secara formal bukan atas nama UKM SPEAC, personal SPEAC telah banyak mendapat prestasi di bidang bahasa seperti juara lomba pidato bahasa Arab dan bahasa Inggris dalam Porseni PTAI Jawa Tengah dan Jawa Barat, lomba pidato bahasa Arab dalam Porseni STAIN se-Jawa tahun 2009. Serta mendapatkan beasiswa IELSP ke Amerika Serikat untuk mengikuti pelatihan Bahasa Inggris selema 8 minggu tahun 2008-2009.

0 komentar:

  © Blogger templates 'Sunshine' by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP